• Terbaru

    Monday, September 10, 2018

    Single Terbaru Repvblik " Simpanan Hatimu "

    “SIMPANAN HATIMU”
    Sudah siap galau-galauan lagi?


    Gimana sih rasanya kalo orang yang kamu sayang dan cinta ternyata punya cinta yang lain?
    Pasti sakit kan rasanya ketika hati kamu terbagi?

    Lagu BAND REPVBLIK yang berjudul “SIMPANAN HATIMU” sepertinya cocok untuk menggambarkan situasi tersebut.

    Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang akhirnya tahu bahwa orang yang ia cintai selama ini memiliki simpanan hati yang lain. Walaupun ditutupi seperti apapun, akan tercium juga.

    Mari bergalau lagi dengan single terbaru dari REPVBLIK. Band yang memang sudah tidak usah diragukan lagi kualitasnya dalam menciptakan musik-musik yang memang pas sekali didengarkan ketika kamu sedang galau.

    Dan single ini menjadi single ke-2 BAND REPVBLIK di Tahun 2018, setelah sebelumnya REPVBLIK mengeluarkan  single “OMONG KOSONG”.

    Profesional music atau yang lebih dikenal dengan PRO-M sebagai label recording dari BAND REPVBLIK pun akan terus mencoba melahirkan karya-karya yang luar biasa sebagai wujud apresiasi terhadap musik indonesia.

    Dengan ini kami memohon dukungan para rekan-rekan media agar selalu memberikan support kepada musisi-musisi indonesia, termasuk band Repvblik di single “SIMPANAN HATIMU” ini.  Semoga lagu ini dapat diterima dengan baik oleh masyarakat, khususnya para pecinta musik di tanah air.

    Salam Cinta Musik Indonesia
    Jadikan musik indonesia, menjadi tuan rumah di negeri sendiri.

    No comments:

    Post a Comment

    Music

    Herbal

    Powered by Blogger.

    Tutorial

    Total Pageviews

    Powered By Blogger